-->

APLIKASI SKHU SD 2018

Assalamualaikum Wr. Wb.

Pada postingan ini adalah tentang Aplikasi SKHU SD Tahun 2018 yang diharapkan dapat berguna dalam membantu Guru Kelas VI ataupun yang diberi tugas untuk mengolah nilai ijazah dan mencetak SKHU SD Tahun Pelajaran 2017 / 2018.

SKHU merupakan singkatan dari Surat Keterangan Hasil Ujian. SKHU  SD biasa dibuat sebelum ijazah terbit untuk keperluan pendaftaran peserta didik baru di SMP. Pada aplikasi ini tidak hanya berfungsi untuk membuat SKHU namun juga untuk mengolah nilai Ijazah di sertai cetak lembaran untuk membantu dalam proses penuli ijazah yang formatnya di sesuikan dengan format ijazah tahun 2018.
aplikasi skhu sd tahun pelajaran 2017/2018
tampilan aplikasi skhu sd 2018

Sebelum melangkah lebih jauh perlu kita membaca dan mempelajari juknis penulisan ijazah tahun 2018 yang telah di terbitkan balitbang kemdikbud. PERATURAN KEPALA BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR : 016/H/EP/2018 TENTANG BENTUK, SPESIFIKASI , DAN PENGISIAN BLANGKO IJAZAH PADA SATUAN PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH TAHUN PELAJARAN 2017/2018
Jika belum memiliki softcopy peraturan tsb silahkan download

Adapun point yang akan kami sampaikan adalah tentang pengolahan nilai ijazah tahun 2018 jenjang SD yang agak berbeda pada tahun 2017 yaitu rata-rata nilai KTSP dan K13.

Nilai Rata-rata Rapor yang diambil dari beberapa semester terakhir, dengan keterangan sebagai berikut
  • Kurikulum 2006 atau KTSP Semester 7 sampai dengan semester 12
  • Kurikulum 2013 atau K-13 Semester 7 sampai dengan semester 12
jadi KTSP ataupun K13 sama yaitu rata-rata sem. 7 sd 12

Nilai Ujian Sekolah tiap mata pelajaran. Khusus matap elajaran yang diuji dengan ujian tertulis dan ujian praktik, nilai Ujian Sekolahdi hitung berdasarkan rata-rata nilai ujian tertulis dan ujian praktik.

Rata-rata Rapor yang dimaksud pada huruf f, dan Nilai Ujian Sekolah yangdimaksud pada huruf g, ditulis dengan menggunakan bilangan bulat dalam rentang 0 -100 (tanpa desimal).

Adapun aplikasi skhu 2018 merupakan update dari versi sebelumnya (lihat di sini). Disusun menggunakan excel 2007 sehingga dapat dijalankan pada versi yang lebih baru. Tentang postingan penyusunan aplikasi berbasis excel:
1. Membuat aplikasi berbasis vlookup
2. Membuat tombol link pada excel
3. Data validation pada excel

Fitur aplikasi SKHU SD 2018 Excel

1. Olah nilai ijazah pembulatan rumus round
2. Cetak Pengumuman kelulusan
3. Cetak amplop pengumuman
4. Cetak lebar format ijazah

Download aplikasi SKHU SD 2018

>>> unduh file <<<

* Aplikasi bersifat gratis pakai


PENTING! Kerugian akibat kesalahan aplikasi / kesalahan entry / modifikasi ditanggung sendiri oleh penggunaya

Cara penggunaan aplikasi

1. Esktrak dulu file rar
2. Aktifkan macro pada excel
3. Masukan data sekolah pada sheet menu utama
4. Masukan data siswa pada sheet data siswa.
5. Masukan nilai semester dan nilai usbn
6. Untuk mengcopy paste nilai / data siswa gunakan paste values (penjelasan klik di sini)
7. Pilih cetak masing-masing siswa menggunakan spin button

Demikianlah tentang aplikasi skhu sd 2018 yang tentunya masih memerlukan penyesuian format yang digunakan sekolah. Semoga bermanfaat, terima kasih.

Wassalmualaikum Wr. Wb.

0 Response to "APLIKASI SKHU SD 2018"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel